Cara Budidaya Ternak Burung Kenari Yang Baik dan Benar

Cara Budidaya Ternak Burung Kenari Yang Baik dan Benar

Cara Budidaya Ternak Burung Kenari memang gampang-gampang susah kita harus lebih teliti dan jeli ketika akan budidaya ternak burung kenari ini, kita harus memilih bibit yang bagus dan tempat atau lahan yang cukup besar, perhatikan juga lingkungannya karena burung kenari sangat sensitif sekali pada lingkungan yang kotor.

Bagi anda yang tidak tahu bagaimana cara ternak budidaya burung kenari yang bagus dan baik kini anda bisa mendapatkannya di Bersasi ini. Langsung saja dilihat tahapan tahapan budidaya ternak burung kenari dibawah ini.

1. Membedakan Antara Burung Kenari Jantan dan Betina
Kalau dilihat dari anakan biasanya burung jantan pada waktu berumur 1 bulan lebih / sudah dipisah dari indukan sering rajin berbunyi (ngerol)sedangkan pada burung betina biasanya tidak berbunyi. Dilihat dari tekstur bentuk tubuh pejantan terlihat lebih ramping memanjang sedangkan kalau burung betina cenderung bulat, ada juga yang percaya sebagian orang melihat dari bentuk telur kalau jantan biasnya berbentuk lonjong/oval sedangkan kalau betina berbentuk cenderung bulat.

2. Usia Burung
Usia burung kenari menjadi salah satu faktor yang penting dalam memulai budidaya kenari. Pada umumya indukan yang sudah siap di kawinkan untuk kenari jantan berumur sekitar 8 bulan sedangkan untuk indukan burung kenari betina kira-kira berumur 6 bulan. Jadi anda harus tau kapan kenari siap untuk di kawinkan karena bila usia kenari terlalu muda untuk di kawinkan akan mempengaruhi kualitas anakan yang di hasilkan.

3. Kandang Atau Sangkar
Sebaikya tempatkan sangkar burung kenari menempel di dinding hal ini bertujuan agar sangkar tidak goyang-goyang. Tempatkan sangkar di tempat yang teduh dan jauh dari keramaian agar saat kenari mengerami telurnya tidak merasa terganggu. Tempatkanlah sangkar di daerah yang aman dari gangguan semut atau pun serangga.

4. Proses Penjodohan
Pada masa penjodohan ada berbagai macam cara menjodohkan indukan, ada yang menggunakan sangkar khusus yang ditengahnya diberi sekat pembatas biar burung bisa saling mengenal selama beberapa hari pda waktunya disatukan si indukan sudah terbiasa jadi tidak berkelahi, ad juga yang langsung disatukan itupun dengnan terlebih dulu sudah terlihat si betinanya sudah siap bener dikawinkan. Pada masa penjodohan di sangkar soliter/ box kalau si indukan sudah terlihat kawin kita siapkan tempat untuk menngeram biasanya dipasaran tersedia serabut untuk tempat mengeram, kita bisa menyediakanya dengan cara di buatkan oleh kita laludibulatkan dengan memakai lampu bohlam biar terlihat alami atau dengan cara alami kita siapkan di dalam sangkar / box kalau dengan cara alami ini biasnya si indukan mengambil sendiri dan dianyam sendiri oleh si indukan di tempat yang telah kita siapkanbisanya peran si betina yang lebih besar, setelah terlihat mengeram tidak lama kemudian si betina akan bertelur biasnya telur burung kenari terdiri dari 1 sampai 4 kalau sedang produktif sekali bisa sampai 6 butir.

5. Proses Pengeraman
Pada masa pengeraman burung kenari selama 12 hari sampai 14 hari tergantung cuaca/suhu biasanya peternak memakai tambahan lampu 5 watt didalam sangkar/box biar suhu didalam sangkar/box lebih hangat. Setelah 12 hari mengeram telur akan menetas satu persatu biasanya berselang sehari sampai semuanya menetas, pada masa itu si pejantan bisa di pisahkan atau di satukan tergantung karakter si pejantan itu sendiri. Pada masa memberi pakan/meloloh anakan burung kenari kita siapkan extra fooding tambahan biar anakan bisa tumbuh dengan cepat dan baik.

Demikianlah tips Cara Budidaya Ternak Burung Kenari yang dapat saya sampaikan, semoga dapat bermanfaat bagi anda semuanya. Intinya kita dalam memelihara burung kenari harus dengan telaten dan di barengi dengan kesabaran. Selamat Mencoba !!
Raup Laba dari Indahnya Lovebird

Raup Laba dari Indahnya Lovebird

lovebird0712

Sebelum terjun untuk berbisnis Lovebird yang penting untuk dipertimbangkan adalah berapa banyak waktu dan energi yang kita miliki. Pembiakan burung Lovebird harus dalam kondisi puncak, artinya Lovebird tidak dapat melakukan diet biji, atau hanya atau terpaksa tinggal di kandang yang kotor. Maka itu penanganan bisnis Lovebird tidak bisa sambil lalu, harus disediakan waktu khusus. Karena burung hias yang satu ini harus diberikan diet sehat dengan banyak variasi. Sebuah campuran pelet pakan yang terbaik dan campuran biji berkualitas tinggi untuk pakan. Karena hanya sayuran segar dan biji-bijian yang akan membuat burung ini cukup sehat untuk bertelur dan membesarkan bayi Lovebird yang kuat.



Sifat Lovebird termasuk mudah akrab dengan manusia. Jika sudah merasa nyaman Lovebird akan rela bertengger di jari atau bahu. Beberapa Lovebird dapat belajar bicara, tapi banyak pula yang tidak. Ada kemungkinan mereka dapat belajar untuk menirukan suara manusia jika diajarkan sejak dini. Lovebird memiliki sifat cerewet karena di alam liar mereka terbiasa melakukan komunikasi dengan sesama spesiesnya untuk menjaga keutuhan kawanan. Kicauan burung Lovebird juga merupakan bentuk sinyal jika ada ancaman.


Sebelum beternak yang perlu Anda ketahui tentunya jenis kelamin Lovebird yang akan dikawinkan. Hal ini tidak mudah. Saat mengalami kematangan kelamin (sekitar satu tahun) tanda tanda kelamin baru terlihat. Di luar negeri, betina Lovebird ditandai dengan sifatnya merobek kertas dan memasukkannya ke dalam bulu sedangkan pejantan terlihat menyuapi atau memuntahkan makanan yang sudah dilumatnya. Tetapi perilaku ini juga tidak bisa jadi indikator yang akurat.



Secara fisik betina memiliki ruang panggul yang lebih besar daripada pejantan karena digunakan untuk bertelur. Tak ayal, burung betina cenderung menjadi tampak lebih lebar di pinggul. Saat melakukan perkawinan burung harus dalam kondisi prima.



Pertama-tama, mereka harus diberikan diet yang sehat dengan beragam menu. Campuran pelet yang baik, atau benih berkualitas tinggi diberikan dengan dicampur berbagai jenis sayuran segar, buah-buahan segar dalam jumlah tertentu dan biji-bijian yang sehat. Secara umum, pilih sayuran segar seperti wortel muda, kacang panjang, labu kuning atau oranye, kacang polong, brokoli, kacang polong, kubis bunga matahari, kecambah, kacang-kacangan, dan jagung segar. Jika burung enggan untuk mencoba, campurlah sayuran dengan biji bijian untuk beradaptasi. Sayuran harus mendapat porsi terbesar dari diet. Buah-buahan cukup diberikan sesekali. Gunakan hanya buah-buahan organik, dan cuci dengan baik untuk menghilangkan sisa-sisa pestisida.



Untuk pembuatan sangkar dan box untuk menetas bisa langsung beli jadi di pasar burung atau membuat sendiri. Nantinya, kalau sudah disatukan dan cocok burung ini akan bertelur. Proses mengeram burung ini sekitar dua minggu dan pembesaran anakan sekitar 2,5 bulan.



Berikut harga pasaran sepasang Loverbird berdasar data yang dihimpun di beberapa pasar burung di Jakarta:
-Lovebird topi merah, Rp 1.300.000/pasang
-Lovebird topi kuning, Rp 300.000/pasang
-Lovebird topi hijau, Rp 350.000/pasang
-Lovebird topi hitam/abu, Rp 350.000/pasang
-Lovebird topi pastel, Rp 400.000/pasang (munk)

Bagaimana Cara Mengatasi Masalah Keluarga

Bagaimana Cara Mengatasi Masalah Keluarga

Ada pengunjung blog ini yang bertanya di sinimengenai masalah hidup yang dihadapinya.

mas apakah masalah akan selalu tetap datang selama kita menjalani kehidupan ini? bagaimanakah jika menghadapi masalah tekanan batin?

Kurang jelas sebetulnya apa masalah yang disampaikannya. Namun tekanan batin bisa timbul karena masalah keluarga, masalah ekonomi, masalah bisnis, masalah dengan lingkungan atau yang lainnya. Masalah-masalah hidupseperti ini yang pada hari-hari ini banyak menimpa banyak orang, dan jika tak dapat dikelola dengan baik bisa mengakibatkan tekanan batin yang berat, bahkan bisa berujung stres atau depresi.

Nah, kali ini saya khusus bahas mengenai solusi masalah keluarga.

Apa masalah keluarga yang sedang anda hadapi? Apakah soal kebutuhan yang tak tercukupi? Apakah ada komunikasi yang tak lancar dengan anggota keluarga? Atau ada perbedaan pandangan mengenai suatu hal yang kemudian membuat hubungan keluarga menjadi tidak harmonis? Atau masalah apa?

Bisa jadi masalah keluarga yang sedang Anda hadapi saat ini timbul bukan disebabkan dari dalam keluarga, namun dari faktor luar keluarga yang kemudian membuat suasana keluarga menjadi tidak nyaman. Menghadapi masalah keluarga seperti ini, ada beberapa langkah yang perlu Anda lakukan.

  1. Ketahui masalahnya. Ketahui betul apa masalah keluarga yang sedang anda alami. Anda harus tahu akar persoalan yang menjadi penyebab masalah itu muncul. Sebab dengan begitu, Anda akan tahu duduk masalah yang sebenarnya.
  2. Jangan larut dalam masalah. Jangan biarkan Anda larut pada masalah. Apalagi jika sampai Anda tak tahu harus berbuat apa. Fokuskan diri Anda pada solusi yang harus diambil.
    Bolehlah jika itu merupakan persoalan yang berat, untuk sejenak bersedih atau bahkan menangis agar anda merasa lebih lega. Namun jangan kemudian masalah itu memenjarakan kehidupan Anda. Anda masih punya hari esok. Masih banyak yang harus Anda lakukan dan itu jauh lebih berarti. Sebab hidup ini indah!
  3. Cari solusi. Setelah anda tahu apa masalahnya, kemudian coba cari beberapa alternatif solusi agar masalah tersebut bisa terselesaikan. Dari beberapa alternatif solusi tersbeut, pikirkan mana solusi yang terbaik yang bisa Anda dahulukan. Dalam mencari solusi ini, tak harus Anda lakukan seorang diri, Anda bisa minta saran pada orang lain.
  4. Minta bantuan saudara atau teman. Jika masalah keluarga tersebut tak bisa diselesaikan sendiri ada baiknya minta bantuan saudara dan teman. Jangan buang waktu untuk masalah yang tak bisa anda atasi sendiri. Ceritakan bagaimana masalahnya, dan apa solusi yang akan Anda jalankan. Dan mintalah berperan untuk membantu dalam mengatasi masalah tersebut.
  5. Berdoa. Ya, berdoalah pada-Nya mengenai masalah keluarga yang sedang Anda hadapi. Allah adalah tempat berlabuh. Kepada-Nya segala urusan dan masalah diserahkan.
  6. Segera selesaikan masalahnya. Tak baik memperlama-lama masalah. Jika Anda sudah mantap dengan pilihan solusinya, segera ACTION.
    Ya mungkin ada kalanya Anda harus menunggu waktu yang tepat. Anda boleh memilih hal itu asal tahu kapan waktu itu tiba. Jika sudah tiba, segeralah ACTION agar masalah itu tak berlarut-larut.
  7. Ambil hikmahnya. Setiap masalah pasti ada hikmahnya. Tak terkecuali masalah keluarga. Jadikan itu sebagai bagian dari pembelajaran hidup yang Anda lalui. Itu pasti akan membuat Anda lebih tenang dan matang dalam mengarungi hidup.

Dalam hidup, masalah itu pastilah selalu ada. Tak pandang bulu apakah Andaorang kaya atau orang biasa. Namun bukan masalahnya yang penting, tapi bagaimana sikap Anda menghadapi masalah itulah yang jauh lebih penting.

Salam ACTION!

jokosusilo